Kecemasan dapat meningkat karena keadaan jalan lahir dan anaknya selama proses persalinan. Banyak wanita takut nyeri atau kerusakan karena mereka tidak mengetahui tentang anatomi dan proses persalinan. Pada saat demikian dapat diterangkan bahwa permulaan persalinan dapat ditandai dengan gejala-gejala sebagai berikut :
a) Perut mulai tegang dan mengencang sercara teratur setiap 10 atau 15 menit
b) Keluar lendir berdarah
c) Ibu merasa sakit pinggang, rasa nyeri yang menjalar ke bagian perut bawah
d) Kadang-kadang keluar cairan dari vagina
Apabila ibu merasakan salah satu diatas hendaknya segera pergi ketempat bersalin yang sudah disepakati antara suami dan istri serta keluarga lainnya.
Jika ingin bersalin dirumah, segera memanggil petugas kesehatan. Sambil menunggu kedatangan petugas, hendaknya disiapkan peralatan yang dibutuhkan seperti tempat bersalin, air panas dalam baskom, tempat merebus air, dan alat keperluan ibu dan bayi.
Jika sudah merencanakan ingin bersalin di Rumah sakit atau rumah bersalin perlu mempersiapkan koper/ tas yang berisi pakaian bayi dan pakaian ibu khususnya kain pembalut yang dapat meresap.
Persiapan persalinan yang perlu diperhitungkan juga adalah masalah transportasi, misalnya jarak tempuh dari rumah ketujuan membutuhkan berapa lama, jenis alat transportasi, sulit atau mudah jarak yang ditempuh, karena hal ini akan akan mempengaruhi keterlambatan pertolongan. Pendanaan yang memadai, perlu direncanakan jauh sebelum masa persalinan tiba dengan cara menabung, dapat melalui arisan, tabungan ibu bersalin (tabulin), atau menabung di bank.
a) Perut mulai tegang dan mengencang sercara teratur setiap 10 atau 15 menit
b) Keluar lendir berdarah
c) Ibu merasa sakit pinggang, rasa nyeri yang menjalar ke bagian perut bawah
d) Kadang-kadang keluar cairan dari vagina
Apabila ibu merasakan salah satu diatas hendaknya segera pergi ketempat bersalin yang sudah disepakati antara suami dan istri serta keluarga lainnya.
Jika ingin bersalin dirumah, segera memanggil petugas kesehatan. Sambil menunggu kedatangan petugas, hendaknya disiapkan peralatan yang dibutuhkan seperti tempat bersalin, air panas dalam baskom, tempat merebus air, dan alat keperluan ibu dan bayi.
Jika sudah merencanakan ingin bersalin di Rumah sakit atau rumah bersalin perlu mempersiapkan koper/ tas yang berisi pakaian bayi dan pakaian ibu khususnya kain pembalut yang dapat meresap.
Persiapan persalinan yang perlu diperhitungkan juga adalah masalah transportasi, misalnya jarak tempuh dari rumah ketujuan membutuhkan berapa lama, jenis alat transportasi, sulit atau mudah jarak yang ditempuh, karena hal ini akan akan mempengaruhi keterlambatan pertolongan. Pendanaan yang memadai, perlu direncanakan jauh sebelum masa persalinan tiba dengan cara menabung, dapat melalui arisan, tabungan ibu bersalin (tabulin), atau menabung di bank.
0 comments:
Post a Comment