Monday, November 23, 2009

Kesenjangan antara produsen dan konsumen menurut Fandy Tjiptono

Menurut Fandy Tjiptono (2000 : 186) menyatakan saluran distribusi dubutuhkan terutama karena adanya beberapa kesenjangan diantara produsen dan konsumen. Kesenjangan tersebut antara lain :
1. Geographical gap, yaitu gap yang sebabkan oleh tempat pemusatan produksi dan lokasi konsumsi yang tersebar dimana-mana.
2. Time gap, yaitu kesenjangan yang terjadi karena adanya kenyataan bahwa pembelian atau konsumsi dilakukan hanya pada waktu-waktu tertentu, sementara produksi (agar efisien ) berlangsung terus menerus sepanjang waktu.
3. Quality gap, yaitu gap yang terjadi karena jumlah barang yang dapat diproduksi secara ekonomis oleh perusahaan berbeda dengan kuantitas normal yang diinginkan konsumen.
4. Assorment gap, yaitu situasi dimana produsen pada umumnya berspesialisasi pada produk tertentu, sedangkan konsumen menginginkan produk yang beraneka ragam.
5. Communikation and information gap, yaitu gap yang timbul karena konsumen tidak tahu dimana sumber-sumber produksi yang menghasilkan produk yang diinginkan atau dibutuhkannya, sementara dilain pihak produsen tidak tahu siapa dan dimana pembeli potensial berada

2 comments:

semut hitam said...

maaf...kalo boleh tahu, buku fandy tjiptono yg digunakan, judulnya apa ya??!! terbitan mana??!!

trims...

Enggar said...

Thanks