Wednesday, May 27, 2009

KONSEP DASAR IMUNISASI

A. Pengertian Imunisasi
Imunisasi merupakan usaha memberikan kekebalan pada bayi dan anak dengan memasukkan vaksin ke dalam tubuh agar tubuh membuat zat anti unuk mencegah terhadap penyakit tertentu. Sedangkan vaksin adalah bahan yang dipakai untuk merangsang pembentukan zat anti yang dimasukkan ke dalam ubuh melalui suntikan seperti vaksin BCG, DPT, Campak, dan melalui mulut seperti vaksin polio.
B. Tujuan Imunisasi
Tujuan diberikan imunisasi adalah diharapkan anak menjadi kebal terhadap penyakit sehingga dapat menurunkan angka morbiditas dan mortalitas serta dapat mengurangi kecacatan akibat penyakit tertentu.
Pemberian imunisasi pada anak mempunyai tujuan agar tubuh kebal terhadap penyakit tertentu, kekebalan tubuh juga dapat dipengaruhi oleh beberapa faktor di antaranya terdapat tingginya kadar antibodi pada saat dilakukan imunisasi, potensi antigen yang disuntikan, waktu antara pemberian imunisasi.
C. Jenis Imunisasi
Imunisasi dibagi menjadi dua yaitu ;
a. Imunisasi Aktif
Merupakan pemberian zat sebagai antigen yang diharapkan akan terjadi suatu proses infeksi buatan sehingga tubuh mengalami reaksi imunologi spesifik yang akan menghasilkan respon seluler dan humoral serta dihasilkannya sel memori, sehingga apabila benar – benar terjadi infeksi maka tubuh secara cepat dapat merespons. Dalam imunisasi aktif terdapat empat macam kandungan dalam setiap vaksinnya antara lain ;

1. Antigen merupakan bagian dari vaksin yang berfungsi sebagai zat atau mikroba guna terjadinya semacam infeksi buatan dapat berupa poli sakarida, toksoid atau virus dilemahkan atau bakteri dimatikan.
2. Pelarut dapat berupa air steril atau juga berupa cairan kultur jaringan.
3. preservatif, stabiliser, dan antibioika yang berguan untuk menghindari tubuhnya mikroba dan sekaligus untuk stabilisasi antigen.
4. Adjuvan yang terdiri dari garam alumunium yang berfungsi untuk menungkatkan imunogenitas antigen.
b. Imunisasi Pasif
Merupakan pemberian zat ( imunoglobulin ) yaitu suatu zat yang dihasilkan melalui suatu proses infeksi yang dapat beasal dariplasma manusia atau binatang yang digunakan untuk mengatasi mikroba yang diduga sudah masukke dalam tubuh yang terinfeksi.

Imunisasi Yang Diwajibkan :
1. Hepatitis B
2. BCG ( Bacillus Calmette Guerine )
3. DPT ( Difteri Pertusis Tetanus )
4. Polio
5. Campak
Imunisasi Yang Dianjurkan :
1. Vaisela / cacar air
2. Hepatitis A
3. Tifoid ( Suntik / Oral)
4. MMR ( Measles, Mumps, dan Rubela )
5. HIB ( Haemophilus Influenza Tipe B )


Related Posts:

  • Pengertian Hearing loss (menurut Efiaty)Hearing loss adalah tuli yang disebabkan akibat terpapar oleh bising yang cukup keras dalam jangka waktu yang cukup lama dan biasanya diakibatkan oleh bising lingkungan kerja.(Efiaty,1998).… Read More
  • GEJALA DINI PENDERITA YANG MENYALAHGUNAKAN NAPZA1. Tanda-tanda fisik:- Kesehatan fisik menurun- Badan kurus, lemah dan malas- Nafsu makan menurun- Suhu badan tidak teratur- Pernapasan lambat dan dangkal- Pupil mata mengecil- Tekanan darah menurun- Kejang otot- Kesadaran ma… Read More
  • Tugas-Tugas Perawat Kesehatan di Perusahaan1. Pengawasan terhadap lingkungan pekerja2. Memelihara fasilitas kesehatan perusahaan3. Membantu dokter dalam pemeriksaan kesehatan pekerja4. Membantu dalam penilaian keadaan kesehatan pekerja5. Merencanakan dan melaksanakan … Read More
  • Tugas Pembuatan Leaflet Tentang Sampah dan JenisnyaSampah adalah semua benda yang tidak dipakai, tidak diinginkan dan dibuang yang berasal dari kegiatan manusia dan tidak terjadi dengan sendirinyaBerdasarkan karakteristiknya sampah digolongkan menjadi :1. Sampah basah atau si… Read More
  • MANFAAT UTAMA EPIDEMIOLOGI DESKRIPTIFEpidemiologi deskriptif bertujuan mendeskripsikan distribusi, pola, kecenderungan, perjalanan, dan dampak penyakit menurut karakteristik populasi, letak geografis, dan waktu.Epidemiologi deskriptif mempelajari penyebaran peny… Read More

0 comments: