Thursday, May 21, 2009

Kompetisi di Bisnis Online

Kompetisi adalah suatu ajang untuk membuktikan atau mengukur sehebat apakah kita dibandingkan dengan orang lain. Didalam suatu kompetisi kita dihadapkan pada pertandingan-pertandingan yang sesuai dengan bidangnya. Seorang peserta kompetisi harus mahir dengan bidang-bidang yang akan dikompetisikan. Untuk itu perlu persiapan matang dari peserta sebelum mengikuti kompetisi.
Sebelum menghadapi sebuah pertandingan ada yang umum terjadi pada peserta. Selain kondisi fisik, tentunya psikologis peserta biasanya lebih tinggi. Hal ini terpicu oleh situasi dan keadaan yang akan dihadapi . Secara umum , peserta itu akan merasakan ketegangan.
Ketegangan adalah peristiwa yang umum dihadapi oleh siapa saja saat akan menghadapai sesuatu yang penting. Termasuk juga para peserta kompetisi. Muculnya rasa tegang ini didahului oleh sugesti yang dikeluarkan oleh diri masing-masing.
Kemudian, pertanyaan sekarang….di bisnis online???apakah anda merasa terpacu untuk berkompetisi? Apakah anda merasa tegang saat online bisnis anda tidak berkembang??
Apakah Mental dan fisik anda sudah siap menerima semua itu….
Tentu jawabannya akan berbeda-beda…online bisnis pada dasarnya sama dengan bisnis-bisnis lainnya, penuh kompetisi. Kalau anda telah mencoba membuat bisnis kecil dengan blog anda, pada saat itu anda telah menghadapi tantangan untuk berkompetisi dengan pebisnis lainnya. Jadi anda harus siap dengan resiko apapun, resiko akun anda di banned adsense, resiko traffic sedikit, resiko SPAM, Phising, dan sejumlah manipulasi lain dalam online bisnis anda.
Hal yang terpenting adalah kita mesti berpikiran positif dan belajar terus menerus tanpa henti. Dengan begitu secara mental dan fisik anda akan lebih kuat.
Seorang blogger, seharusnya memperhatikan perkembangan kesehatan dan psikologis mereka. Dengan mental dan fisik yang kuat tentunya akan sangat siap menghadapi sebuah kompetisi dengan kesiapan mental tersebut, dan akhirnya kita menemukan bahwa kita dalah pemenangnya.


0 comments: